Gambar SEBAB MAKSIAT YANG DILAKUKAN

 Pada suatu saat sungai air di kota Bagdad sedang meluap hingga akan menyebabkan kota itu tenggelam. Kemudian ada sebagian kaum shalihin berkata, “Pada suatu malam yang lalu aku bermimpi seakan-akan aku berdiri di suatu tempat sambil mengucapkan “LAHAULA WALA OUWWATA ILLA lBILLAH”._  Kemudian tenggelamlah seluruh kota Bagdad. Tiba-tiba datanglah seorang manusia yang rupawan hingga membuat aku yakin bahwa dia adalah seorang malaikat. Lalu dari-sisi yang lain datanglah malaikat yang lain. Setelah itu salah satu dari keduanya berkata, *“Engkau mendapat tugas apa?”. Malaikat satunya pun menjawab, “Aku diperintahkan untuk menenggelamkan seluruh kota Bagdad tetapi kemudian aku dilarang”.

“Sebab apa engkau dilarang?” Dia menjawab, “Malaikat malam di waktu kemarin malam melaporkan bahwa ada tujuh ratus farji perempuan yang hilang keperawanannya sebab jalan yang haram, sehingga hal itu membuat Allah murka dan memerintahkanku untuk menenggelamkan seluruh kota Bagdad. Tetapi, kemudian malaikat siang melaporkan bahwa pada pagi hari ada tujuh ratus suara adzan dan iqamah yang berkumandang di kota ini sehingga Allah mengampuni dosa tujuh ratus pezina disebabkan para muadzin (orang yang adzan).” Orang shaleh yang bermimpi itu pun terbangun dan melihat dengan mendatangi sungai Dajlah yang airnya tiba-tiba menyusut. (Dikutip dari kitab “Jami'u Karamatil Aulia karya Syaikh Yusuf ibn Ismail an. Nabhani rabi rahimahullahu ta'ala.