Pekerjaan yang paling berat saat berpuasa memang menunggu, apalagi menunggu adzan magrib. Begitu terdengar suara adzan langsung kesurupan balas dendam habiskan semua makanan, ternyata suara adzan yang terdengar adalah cek sound masjid yg lagi diperbaiki. Apa boleh buat sudah terlanjur. Ha ha
Selain itu menunggu imam rukuk saat sholat tarawih juga menjadi sangat melelahkan. Apalagi kalau imam bacaannya lalot kaya jaringan 2G pasti akan sangat meresahkan makmumnya. Makanya jangan heran kalau masjid yang paling ramai jamaahnya adalah masjid yang imamnya sat set kaya jaringan 5G.
Satu lagi terakhir menunggu yang paling menyiksa di bulan ramadhan yaitu menunggu istri selesai memasak makanan. Rasanya sudah tidak sabar memakan makanan yang disajikan. Makanan ya bukan yang lain. Ha ha
Pada saat menunggu buka puasa kemampuan imaginasi menjadi tinggi, terutama diwaktu kritis menjelang berbuka. Bayangkan saja ketika melihat makanan apapun jenisnya yang dilhat pasti kelihatan enak. Jangankan makanan kecoa saja sudah tampak seperti kurma.
Dari latihan menunggu ini semoga membuat kita menjadi terbiasa dan lebih bersabar dalam kehidupan sehari-hari termasuk diluar ramadhan. Seperti sabar menunggu antrian, sabar menunggu pesanan gojek datang, sabar menunggu lampu merah berganti hijau, sabar menunggu pasangan datang melamar ha ha, termasuk harus sabar menunggu hasil keputusan resmi KPU, dan buat yang kalah nantinya dalam proses pilpres dan pileg harus berbesar hati sabar menunggu lima tahun lagi untuk kembali berkompetisi.
Menunggu sebenarnya bukanlah sesuatu yang melelahkan jika kita yakin bahwa Allah yang maha tahu kapan waktu terbaik suatu perkara. Allah yang mengatur kapan bunga mekar dan Allah pula yang mengatur kapan harus berguguran, maka bersabarlah.
Selamat menjalankan ibadah puasa, jazakumullah khairan katsiran.