Sejak berhasil mengandalkan perekonomian di sektor Minyak Bumi dan Petrokimia pada 1938, Saudi Arabia menjelma menjadi negara yang sangat luar biasa dan mendapat julukan “Negara Minyak”.
Salah satu peristiwa paling bersejarah di Arab Saudi adalah penemuan minyak di wilayah tersebut pada tahun 1938. Penemuan ini terjadi di Dammam, Provinsi Timur, dan menjadi titik balik dalam sejarah negara itu. Sebelum penemuan minyak, Arab Saudi bergantung pada sektor pertanian, perdagangan, dan ziarah ke Haramaen.
Namun, setelah ditemukannya minyak, ekonomi Arab Saudi mengalami transformasi besar. Pendapatan dari minyak mengubah negara ini menjadi salah satu negara terkaya di dunia dan memungkinkan modernisasi cepat dalam berbagai sektor, termasuk infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan. Ini juga memberikan Arab Saudi pengaruh politik dan ekonomi yang signifikan di panggung internasional, terutama sebagai anggota OPEC dan salah satu produsen minyak terbesar di dunia. Produk Domestik Bruto (PDB) Pada tahun 2022, Arab Saudi menempati peringkat kedua negara mayoritas Islam terkaya di dunia dengan PDB sebesar US\$1.108 miliar. Jika di awal abad ke-20 orang mengandalkan transportasi unta dari Jeddah-Mekah sekarang semua bus full AC bahkan dari Mekkah-Madinah sudah memakai kereta api. Kedepan kehidupan manusia akanmengalami perubahan yang lebih bertambah comport.
Wasalam, Kompleks GPM, 18 September 2024