Gambar Pimpinan UIN Alauddim Kunjungi Mahasiswa KKN Kecamatan Bulupoddo Kabupaten Sinjai

Pimpinan UIN Alauddim Kunjungi Mahasiswa KKN Kecamatan Bulupoddo Kabupaten Sinjai

UIN Online - Pimpinan UIN Alauddin Makassar mengunjungi mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UIN Alauddin Makassar Angkatan 60 Kecamatan Bulupoddo Kabupaten Sinjai di Balai Desa Duampanuae. Minggu(24/03/2019)
Pimpinan kampus yang diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Dr. Syaharuddin, M.Si. ditemani oleh pembimbing KKN Kecamatan Bulupoddo, Juhannis, S.Sos, MM.
Dalam sambutannya, Dr. Syahar berharap kegiatan KKN mampu bersinergi dengan masyarakat.
Kami berharap semoga kegiatan KKN UIN Alauddin mampu bersinergi dengan masyarakat, terjadi hubungan timbal balik sehingga
baik mahasiswa maupun masyarakat sama-sama mendapatkan manfaat.
Berkaitan dengan itu, Abd. Hafid selaku koordinator kecamatan Bulupoddo sangat mengapresiasi rekan-rekan KKN se-kecamatan Bulupoddo.
Terima kasih untuk teman-teman KKN Angkatan 60 se-kecamatan Bulupoddo, terkhusus di Posko 5 Desa Duampanuae karena bersedia menjadi posko penyambutan kunjungan pimpinan kampus, tuturnya.
Ahmad Humaidi, selaku koordinator desa Duampanuae juga sangat bersyukur posko 5 menjadi tempat penyambutan pimpinan kampus.
Ini merupakan sebuah momen yg baik bagi teman-teman di Kecamatan Bulupoddo dan sebuah kehormatan besar bagi kami di Posko 5 karena menjadi tuan rumah dalam penyambutan Pimpinan Kampus UIN Alauddin Makassar, ucapnya
Previous Post Rektor UIN Sunan Kalijaga Beri Tauziah Pada Acara Buka Puasa Bersama UIN Makassar
Next Post UIN Alauddin Makassar Gelar Buka Puasa Bersama