Gambar UIN ALAUDDIN KUKUHKAN 1843 WISUDAWAN

UIN ALAUDDIN KUKUHKAN 1843 WISUDAWAN

UIN Online - UIN Alauddin Makassar kembali mengukuhkan wisudawan-wisudawati untuk Program Diploma Tiga, Sarjana, Profesi Ners, Magister dan Doktor, angkatan ke-81 periode September 2018.

Pelaksanaan wisuda kali ini menjadi beda lantaran tidak digelar di dalam kampus UIN Alauddin melainkan dilaksanakan di Hotel Four Point by Sheraton Jalan Andi Djemma/Eks Jl. Landak Kota Makassar. Selain itu juga, pelaksanaan wisuda hanya berlangsung dalam sehari dan mengukuhkan sebanyak 1843 wisudawan.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga Prof Dr Mardan mengatakan, alasan pelaksanaan wisuda diluar kampus lantaran UIN Alauddin sedang mempersiapkan diri untuk reakreditasi. Sementara jika dilakukan di dalam kampus, dikhawatirkan taman kampus dan infrastruktur lainnya yang telah ditata menjadi rusak.

Hal senada juga disampaikan oleh Rektor UIN Alauddin Prof Musafir Msi, Dalam sambutannya mengatakan, beberapa bulan terakhir ini, UIN Alauddin Makassar sedang all out melakukan berbagai persiapan dalam rangka penilaian akreditasi, baik itu persiapan administrasi maupun persiapan infrastruktur fisik. 

Ini juga yang menjadi alasan penting mengapa wisuda periode September 2018 kita adakan di hotel ini, kata Prof Musafir 

Berikut Jumlah Wisudawan UIN Alauddin Angkatan 81 Periode September 2018.

Program Diploma 3 Kebidanan 31 orang

Program Strata 1 
Fakultas Syariah dan Hukum 366 orang
Fakultas Dakwah dan Komunikasi 290 orang.
Fakultas Ushuluddin dan Filsafat 79 orang, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam 123 orang.
Fakutas Tarbiyah dan Keguruan 314 orang.
Fakultas Adab dan Humaniora 164 orang
Fakultas Sains dan Teknologi 280 orang
Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan 106 orang
Program Magister (Strata 2) 92 orang
Program Doktor (Strata 3) 27 orang.

Previous Post Perpustakaan UIN Alauddin Makassar Raih Akreditasi A dari Perpusnas RI
Next Post Talk Show UIN Alauddin-BPIP RI, Bahas Isu Intoleransi, Ekstrimisme dan Radikalisme