Gambar UGM DAN UNPAD SIAP TERIMA MAHASISWA UIN KULIAH SELAMA 2 SEMESTER

UGM DAN UNPAD SIAP TERIMA MAHASISWA UIN KULIAH SELAMA 2 SEMESTER

UIN ONLINE - Ketua Jurusan Biologi Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Alauddin Makassar akan mengirim mahasiswanya untuk kuliah selama satu sampai dua semester di Universitas Gadjah Mada (UGM) Jogjakarta dan Universitas Padjajarang Bandung. Hal itu disampaikan oleh Dr Mashuri Masri, ketua jurusan Biologi.

Kepada mahasiswa jurusan Biologi, di Lecture Theater (LT) FST UIN Alauddin Mashuri menyampaikan, bagi mahasiswa semester 3, semester 5, dan semester 7, terbuka kesempatan untuk bisa mengikuti pertukaran pelajar dan kuliah di dua Universitas ternama yang ada di Jogjakarta dan Bandung.

Mantan mahasiswa yang pernah menelaah banyak ilmu pengetahuan di Unhas ini, sekarang menjabat sebagai ketua jurusan Bilogi, Mashuri sudah membangun relasi dengan pihak Universitas UGM dan Unpad. Bahkan dirinya telah membicarakan banyak hal terkait kesiapannya dalam jalinan kerjasama itu.

"Kami sudah melakukan kerjasama dan sudah sampai pada tahapan teknis, terkait berapa yang harus dibayar dan hingga konversi SKS-nya telah kami bicarakan," jelasnya saat di temui di ruangan LT FST UIN Alauddin Senin, 27/03/2017.

Terkait dengan konversi SKS-nya, mereka yang kuliah di UGM dan Unpad tetap dihubungkan dengan SKS yang diambil dari tempat mahasiswa melakukan perkuliahan dengan yang ada di Jurusannya. Jadi, setelah kembali mereka tidak lagi mengulang dan tetap melanjutkan SKS-nya.

"Jadi mereka yang kuliah di sana tidak mengulang lagi setelah kembali," kata Mashuri. Hubungan kerjasama ini, lanjutnya sedang dalam tahap penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) jadi semester depan baru ada pengiriman. Tujuan dari pertukaran pelajar ini, diharapkan agar mahasiswa bisa menambah pengetahuan dan pengalamannya sesuai dengan latar belakang pendidikannya.

 

Previous Post Rektor UIN Sunan Kalijaga Beri Tauziah Pada Acara Buka Puasa Bersama UIN Makassar
Next Post UIN Alauddin Makassar Gelar Buka Puasa Bersama