Gambar AUSTRALIAN CONSULATE-GENERAL MELAKUKAN KUNJUNGAN KE UIN ALAUDDIN

AUSTRALIAN CONSULATE-GENERAL MELAKUKAN KUNJUNGAN KE UIN ALAUDDIN

UIN ONLINE—Dalam rangka membahas peluang kerjasama antara Indonesia dan Australia di bidang pendidikan, pihak  Australian Consulate-General atau Konjen Australia di Makassar melakukan kunjungan ke kampus UIN Alauddin Makassar.

Kedatangan pihak Konjen Australia Makassar tersebut diterima langsung oleh Rektor UIN Alauddin Makassar Prof Musafir di Gedung Rektorat Lantai tiga Kampus II UIN Alauddin. Selasa (24/01/2017).

Violet Rish selaku Vice Consul mengatakan, kunjungannya ini untuk membahas hubungan internasional khususnya Universitas di Australia dan UIN Alauddin Makassar.

“Kerjasama dibidang pendidikan antara Indonesia dan Australia adalah salah satu tugas utama untuk konjen Australia di Makassar,” ujarnya.

Violet menjelaskan, ada beberapa program yang disosialisasikan diantaranya, setiap tahun ada beasiswa yang diberikan oleh pemerintah Australia untuk S2 dan S3.

“Jadi mahasiswa di UIN yang tertarik untuk belajar di Australia, kira-kira setiap bulan Februari terbuka pendaftaran beasiswa S2 dan S3, kadang juga ada kursus jangka pendek,” jelasnya.

Adapun program lain mengenai kerjasama antara Universitas di Australia dan Indonesia, lebih lanjut kedepannya akan disosialisasikan melalui akun Facebook, twitter dan instagram @KonjenMakassar.

Ia pun berharap, agar kedepannya hubungan kerjasama antara Australia dengan Indonesia khususnya di Indonesia Timur bisa lebih kuat.

Previous Post FTK UIN Alauddin Lakukan Update Data Mahasiswa di PD-Dikti
Next Post Kebijakan Rektor, Hanya 31 Mahasiswa FEBI UIN Makassar Diwisuda