Gambar  Bangun Sifat Solid Antar Angkatan Lewat Inaugurasi

Bangun Sifat Solid Antar Angkatan Lewat Inaugurasi

UIN Online – Dengan mengusung tema Bassang “Bangun Sifat Solid Antar Angkatan” mahasiswa angkatan 2014 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) menggelar Inaugurasi di Gedung Haji Bate, Sungguminasa, Gowa. Senin (21/09)

Kegiatan ini menyugukan beberapa pentas seni seperti ,Teater Parodi, Perkusi, Flashmob, Akustik, dan Musikalisasi puisi yang dihadiri mahasiswa FEBI dan jurusan lainnya yang ada di UIN Alauddin.

Ketua Jurusan akuntansI Jamaluddin Majid SE MSi mengatakan bahwa istilah Bassang itu sebuah kreatifitas. “Karena sesuai akuntansi itu tidak pernah lepas dari julukan-julukan mahasiswa kreatif,” urainya.

Kegiatan yang mengukuhkan seluruh angkatan 2014 ini sangat diapresiasi oleh pihak Fakultas maupun jurusan. “Saya dan pimpinan Fakultas sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada mahasiswa akuntansi yang telah berhasil menyelanggarakan kegiatan ini,” paparnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa mahasiswa Akuntansi saat ini berjumlah 600-an. Di angkatan pertama yakni 2008 sebanyak 45 orang dan hanya tersisa 4 orang. “Walaupun mereka belum selesai semua tapi 99% sudah kerja semua,” urainya.

Selanjutnya, ia menjelaskan bahwa mahasiswa Akuntansi mempunyai potensi yang luar biasa baik dibidang riset maupun perlombaan Akuntansi di tingkat nasional. “Walaupun juara 3 tapi mahasiswa Akuntansi membuktikan bahwa mampu mensejajarkan dirinya dengan 50 tahun yang lalu, walaupun Fakultas kita baru diresmikan 2 tahun lalu,” kata pria yang pernah menjabat sebagai Sekretaris Jurusan ini.

Ia juga menambahkan bahwa ada beberapa wadah bagi mahasiswa Akuntansi untuk mengembangkan potensi diri. “Ada studi club terkait Akuntansi dan  ada kandang seni tirai bamboo,” kata pria yang akrab disapa Jamal ini.

Ia berharap bahwa seluruh sivitas akademika dapat termotivasi untuk membangun Akuntansi dengan penuh kekeluargaan.

Previous Post UIN Alauddin Makassar Gelar Wisuda Angkatan 103, Rektor: Jadilah Sarjana Petarung!
Next Post Tingkatkan Status Akreditasi, Prodi Ilmu Perpustakaan UIN Makassar Susun ISK